Photobucket
English French German Spain Italian Dutch Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

Isyarat Kehidupan

jika aku harus memilih
aku akan memilih untuk diam
diam bagiku bukanlah emas atau berlian
diamku hanyalah hembusan udara yang melintang

hidup itu bagai irama musik klasik
mengalun pedih isyaratkan kesedihan yang sedang mengalir
bukan tanpa sebab badai menerjang karang dilautan
tapi riuh gelombang yang mengajaknya menari-nari diatas karang

kini malam menerjang kesunyian
tersenyum para malaikat kecil yang sedang menari
aku terenyuh dalam tatapan nanar diluar nalar
menyalin kata demi kata demi cipta dan cinta

aku mungkin kelak mati
tapi tidak tulisan-tulisan ini
meski tak berarti banyak tapi cukuplah untuk dikenang
selama masih ada yg membaca kata-kata ini
aku akan terus hidup,hidup melewati semua
ruang,waktu,dan takdir

aku bukan siapa-siapa
jika bukan karena sang maha lahirkanku kedunia
aku ini sampah dari puink-puink kelemahan
bukan pujangga dan bukan pula penyair
bukan Nabi apalagi seorang Wali

aku ingin mati dalam kenangan kehidupan
kehidupan yang berhembus membawa angin-angin syurga